Guna mendengarkan langsung keluhan dari warga se Nusa
Tenggara Barat, baru-baru ini Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik Prov. NTB
meluncurkan sebuah aplikasi mobile yang diberi nama NTB CARE. Aplikasi yang
menjadi mata, telinga dan tangan Pemerintah Nusa Tenggara Barat untuk
menangkap, memahami dan merespon pengaduan masyarakat NTB kepada Pemerintah
secara langsung tanpa melalui prosedur protokuler yang dapat menghemat waktu
dan real time.
Yunus, salah seorang warga kecamatan Lambitu Kabupaten Bima
sangat mengapresiasi atas kehadiran aplikasi tersebut. “Luar Biasa, aplikasi mobile
yang sangat bagus untuk digunakan oleh seluruh warga NTB”. tuturnya.
Ditambahkannya, “selama ini kan jika ada keluhan, warga
menulis atau menyampaikannya lewat media social yang belum tentu dilihat atau
didengarkan lanngsung oleh pemerintah, dengan harapan semoga lewat aplikasi ini
apa yang menjadi keinginan warga bisa langsung ditangani oleh pihak pemerintah”.
Aplikasi yang dirilis tanggal 11 Oktober 2018 ini ukurannya hanya
sebesar 9,1 MB dan tercatat sudah diunduh sebanyak 1000 kali dan telah
memperbaharui layanannya terakhir pada tanggal 17 Februari 2019. [Bim]
0 Response to "NTB CARE, Sarana Penyampaian Aspirasi Warga NTB "
Posting Komentar